Bertempat di Ruang Rapat Pengadilan Tinggi Makassar, pada hari Jumat 11 April 2025 dilaksanakan acara Rapat Persiapan Penyelenggaraan Puncak Acara HUT IKAHI Ke 72 Tahun 2025 yang dipimpin Ketua IKAHI Daerah Sulawesi Selatan, Bapak H. Suwarno, S.H., M.H. yang juga merupakan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Makassar.
Rapat yang dihadiri pengurus daerah dari unsur 4 (empat) badan peradilan yang ada di Sulaweai Selatan ( PT, PTA, PT TUN, DILMILTI ) dibuka oleh Ketua Pengadilan Tinggi Makassar Bapak Dr. Zainuddin, S.H., M.H. selaku Pembina IKAHI Daerah Selatan yang menyampaikan :
1. IKAHI mempunyai peran dan posisi strategis dalam memberikan kontribusi pembangunan hukum di Sulawesi Selatan pada khususnya;
2. Kegiatan HUT IKAHI agar menitikberatkan pada kegiatan kepedulian kepada masyarakat dan purna bakti maupun hakim dan aparatur Pengadilan yang masih aktif:
3. Kegiatan yang dilaksanakan tidak membebani satuan kerja masing - masing maupun jajaran peradilan di tingkat pertama;
Dalam pengarahannya, Ketua IKAHI Daerah Sulawesi Selatan Bapak H. Suwarno, S.H., M.H. menegaskan kembali :
1. Kegiatan yang akan dilaksanakan harus mempererat kekeluargaan dan persaudaraan seluruh anggota di 4 (empat) lingkungan badan peradilan yang ada di Sulawesi Selatan khususnya;
2. Pengumpulan dan penarikan iuran anggota di tingkat pertama dan banding untuk menjadi dana kegiatan yang tidak membebani serta menghindari bantuan pendanaan dari pihak lain yang mengikat;
3. Bentuk kegiatan diantaranya olahraga ( volley ball, tenis meja, jalan sehat ), sosial ( anjangsana panti asuhan dan purnabakti, beasiswa bagi anak hakim yang telah meninggal dunia di masa tugas ), upacara;
4. Kegiatan hendaknya sederhana, efisien dan melibatkan cabang.
Rapat tersebut juga dihadiri Ketua Pengadilan Negeri Makassar Bapak Dr. I Wayan Gede Rumega,S.H. M.H. selaku Pembina IKAHI Cabang Makassar dan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Makassar Bapak H. Moehammad Pandji Santoso, S.H., M.H. selaku Ketua IKAHI Cabang Makassar.
Rapat Persiapan Penyelenggaraan HUT IKAHI Ke-72 Tahun 2025
- Detail
- Kategori: Kegiatan
- Ditulis oleh Nurul Mardiyah
- Dilihat: 71