Logo Pengadilan Negeri Makassar
shade

Rapat Pembinaan oleh YM Ketua Pengadilan Tinggi Makassar 

Sahabat Kulle Tonji

Pimpinan dan aparatur Pengadilan Negeri Makassar mengikuti rapat Pembinaan oleh YM KPT Makassar via zoom bertempat di ruang sidang Bagir Manan pada hari Kamis tanggal 4 September 2025.Rapat daring ini dihadiri oleh seluruh pimpinan dan aparatur Pengadilan Negeri se-wilayah PT Makassar dan dibuka oleh Bapak WKPT selaku moderator pada acara tersebut sebelum Bapak KPT memberikan pengarahan dan pembinaan kepada peserta rapat. Rapat tersebut membahas berbagai isu diantaranya tentang tenggang waktu penyelesaian perkara di tingkat pertama, penundaan sidang, serta pesan untuk menjaga keharmonisan, kekompakan, dan komunikasi dalam lingkungan kerja masing-masing.Melalui kegiatan ini, diharapkan Pengadilan Negeri Makassar dapat semakin profesional dalam memberikan pelayanan guna mendukung terwujudnya peradilan yang modern dan terbuka bagi publik.

TEMUAN ZOOM TEMUAN ZOOM 3

TEMUAN ZOOM 5 TEMUAN ZOOM 2

#mahkamahagung
#humasmahkamahagung
#ditjenbadilum
#pengadilantinggimakassar
#pengadilannegerimakassar
#pnmakassarkulletonji
#MediaPengadilan
#TransparansiInformasi
#PelayananPublik
#asnberakhlak